Surakarta - Sebagai salah satu daerah dari 270 daerah penyelenggara Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2020, Kota Surakarta telah menyusun berbagai persiapan untuk menyukseskan pesta demokrasi daerah 5 tahunan tersebut.
Disampaikan oleh Walikota Surakarta, Hadi Rudyatmo, Kota Surakarta telah siap melaksanakan Pilkada 2020. Dari jumlah wajib KTP-el sebanyak 426.306 jiwa di Surakarta, hanya tersisa 301 jiwa yang belum melakukan perekaman.
“Dengan demikian, Bapak dan Ibu yang terhormat perlu saya sampaikan bahwa cakupan perekaman KTP-el di daerah administratif Kota Surakarta sudah 99,9%,” ujarnya kala menyambut Kunjungan Kerja Anggota Komisi II DPR RI dalam rangka Persiapan Pilkada serentak di 21 Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Tengah, Senin (09/12/2019).
Prestasi cakupan perekaman 99.9% tersebut tentu bukan tanpa usaha yang besar. Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Surakarta telah melakukan berbagai upaya dengan sistem piket, jemput bola, dsb.
“Kita juga memiliki program Besuk Kiamat yaitu Bela Sungkawa Kirim Akta Kematian yang dibuat khusus untuk menggenjot cakupan akta kematian sehingga data kependudukan kami terus ter-update,” ujarnya.
Adapun untuk mengerjar sisa 301 warga wajib KTP-el yang belum melakukan perekaman, pihaknya dari Dinas Dukcapil Kota Surakarta akan membuka pelayanan di hari Sabtu/Minggu dan hari-hari libur lainnya guna memberikan waktu seluas-luasnya bagi warga untuk mengurus KTP-elnya.
“Sedangkan untuk antisipasi di hari H Pilkada, saya juga sudah instruksikan pada Dinas Dukcapil untuk piket memberikan layanan pencetakan KTP-el bagi mereka yang baru saja berulang tahun ke-17. Jadi, mereka yang pas beurmur 17 tahun saat hari H Pilkada,” tutupnya.
Sebagai tambahan informasi, Pilkada 2020 memang betul-betul mendapatkan perhatian khusus. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Tengah menargetkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada 2020 dapat meningkat, mengingat partisipasi masyarakat Jawa Tengah pada Pemilihan Presiden kemarin yang berada diatas 80%. Dukcapil***
Komentar
Komentar di nonaktifkan.