Asmat - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Asmat merayakan Hari Kemerdekaan Indonesia dengan cara menarik. Disdukcapil Asmat menerbitkan Kartu Identitas Anak (KIA) bagi ribuan anak di Asmat bertepatan pada Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-74 Republk Indonesia (HUT ke-74 RI) di Lapangan Pelabuhan Agats, Sabtu (17/8/2019).
KIA sendiri merupakan kartu identitas resmi yang berlaku bagi anak-anak, selayaknya Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el).
Ribuan KIA diberikan oleh Bupati Asmat Elisa Kambu dan Wakil Bupati Thomas E Safanpo kepada para perwakilan murid sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA). KIA ini sekaligus menjadi hadiah spesial bagi anak-anak Asmat di hari Kemerdekaan Indonesia.
Elisa mengajak kepada seluruh masyarakat untuk tertib administrasi kependudukan. Ia mengatakan KIA juga berguna untuk melindungi pemenuhan hak anak menjamin akses sarana umum, hingga untuk mencegah terjadinya perdagangan anak. KIA juga dapat menjadi bukti identifikasi diri, sehingga bisa mengantisipasi hak yang tidak diinginkan. Tak hanya itu, KIA juga berguna untuk memudahkan anak mendapatkan pelayanan publik di bidang kesehatan, pendidikan, imigrasi, perbankan, dan transportasi.
“Kepada masyarakat, datang dan lengkapi administrasi kependudukan kalian, karena hal ini sangat penting sehubungan dengan berbagai bantuan sosial yang disalurkan kepada ibu dan anak maupun warga setempat,” ujarnya.
Tak hanya soal pembagian KIA, Elisa juga membahas tentang kualitas sumber daya manusia (SDM) bahwa pihaknya juga akan senantiasa meningkatkan kualitas SDM dengan berbagai program sosial sebagaimana sesuai dengan tema peringatan HUT ke-74 RI yakni “SDM Unggul Indonesia Maju”.
“Saya bersama Wakil Bupati berkomitmen selain mendorong pembangunan infastruktur, perhatian kami soal SDM selalu didorong melalui sejumlah program sosial yang disalurkan ke warga,” pungkasnya. Dukcapil***
Komentar
Komentar di nonaktifkan.