Luwu Timur - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Luwu Timur, Provinsi Sulawesi Selatan, menggelar jemput bola layanan penerbitan Akta Kelahiran dalam tajuk “One Day service” ke dusun-dusun.
Pelayanan tersebut bukan layanan biasa. Sebab hal tersebut dilakukan dalam rangka memberikan kemudahan bagi warga untuk memenuhi identitasnya. Apalagi, Akta Kelahiran sangat penting sekali untuk masyarakat guna mengakses layanan publik seperti pendidikan, administrasi ibadah haji dsb.
“Tujuannya agar masyarakat lebih mudah untuk berurusan di banyak kegiatan, antara lain untuk kebutuhan memasuki dunia pendidikan, keperluan haji dan umroh berupa penerbitan paspor,” ujar Kepala Seksi kelahiran Disdukcapil Luwu Timur, Sukmawaty Syam, saat diwawancarai wartawan di tempat pelayanan, Dusun Sidorejo, Kecamatan Mangkutana, Kamis (12/03/2020).
Dengan dibuatnya pelayanan tersebut, warga Dusun Sidorejo tidak lagi harus jauh-jauh datang ke Disdukcapil. Dengan demikian, warga diharapkan akan semakin termotivasi dan terdorong untuk mengurus Akta Kelahirannya.
“Jadi masyarakat tidak mengeluarkan biaya lagi untuk ke kantor mengurus Akta Kelahiran karena kami telah hadir disini meringankan semua urusan terkait dokumen kependudukan, khususnya Akta Kelahiran,” ujarnya menambahkan.
Hingga berita ini dimuat, total ada 520 Akta Kelahiran berhasil dicetak. Jumlah tersebut didapatkan berdasarkan hasil One Day Service di tiga dusun yakni Dusun Sido Tepung, Dusun Sidorejo dan Dusun Bahari.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Seksis Pemerintahan Desa Wonorejo, Joni Tri Sulasmono, mengapresiasi layanan tersebut.
Menurutnya layanan tersebut sangat penting bagi masyarakat dan akan menjadi lebih berguna bila dilakukan secara rutin.
“Sangat bagus dengan pelayanan yang dilakukan oleh Disdukcapil ini saya berharap bias dilakukan secara rutin biar masyarakat bisa mempersiapkan segala sesuatunya,” ujarnya. Dukcapil***
Komentar
Komentar di nonaktifkan.