Jember - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Jember menggandeng Pendopo Ekspres distribusikan KTP-el. Hal itu dilakukan agar warga tidak perlu lagi datang ke kantor. Tinggal menunggu di rumah, KTP-el akan diserahkan langsung ke pemiliknya di rumah.
Dilaporkan Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Jember, Isnaini Dwi Susanti, pemberian KTP-el juga disediakan melalui pelayanan di loket kantor Dinas Dukcapil Jember. Hal itu dilakukan untuk memberikan pilihan dan kemudahan masyarakat Jember untuk mendapatkan KTP-elnya.
Kemudahan tersebut juga diberikan melalui metode jemput bola. Melalui pelayan jemput bola, masyarakat dapat merekam KTP-el sekaligus mendapatkan KTP-elnya dengan cara cetak langsung.
“Kami targetkan 200 KTP-el setiap hari dikirim melalui Pendopo Ekspres. Selain itu kami juga lakukan jemput bola ke Desa dan Kelurahan untuk melayani masyarakat,” lapornya, Senin (03/02/2020).
Namun, pelayanan pencetakan KTP-el tersebut akan diprioritaskan bagi pemilik KTP-el pemula, yakni mereka yang baru pertama kali melakukan perekaman. Pencetakannya juga diutamakan bagi para pemilik Surat Keterangan (Suket) pengganti KTP-el, dan mereka yang KTP-elnya hilang/rusak akibat bencana.
Terkait ketersediaan blangko, pihaknya mengatakan jumlah blangko di Dinas Dukcapil Jember dalam keadaan yang cukup. Sepanjang bulan Januari tahun 2020, Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), dalam hal ini Direktorat Jenderal Dukcapil, telah memberikan 17 ribu keping blangko KTP-el.
“10 Januari mendapat 10 ribu, dan tersisa 725 keping. Lalu mendapat tambahan 7 ribu keping di 31 Januari 2020,” rincinya.
Sebagai tambahan informasi, layanan antar KTP-el menggunakan Pendopo Ekspres adalah layanan yang langsung diresmikan oleh Bupati Jember, Farida. Hal itu dilakukan guna memastikan kemudahan masyarakat dalam memiliki dokumen kependudukan, khususnya KTP-el. Dukcapil***
Komentar
Komentar di nonaktifkan.