Ende - Dinas Dukcapil Kabupaten Ende berinovasi untuk meningkatkan pelayanan administrasi kependudukan bagi warga difabel dan lansia agar dapat mempermudah pengurusan dokumen kependudukannya.
Hal tersebut diwujudkan melalui Program BNI Berbagi Kasih yang merupakan hasil kerja sama antara Disdukcapil Kabupaten Ende dengan Bank BNI Cabang Kabupaten Ende. Inovasi pelayanan ramah difabel dan lansia ini dibuktikan dengan diantarnya 1 unit kursi roda oleh pimpinan dan staf BNI setempat ke kantor Disdukcapil Kabupaten Ende pada Jumat (4/3/2022).
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Disdukcapil Kabupaten Ende, Lambertus Siga Sare berharap dengan adanya bantuan kursi roda ini akan memudahkan warga difabel atau lansia yang hendak mengurus kepemilikan dokumen Adminduk.
Hal ini juga berkesinambungan dengan harapan Dirjen Dukcapil, Zudan Arif Fakrulloh yang disampaikan pada forum virtual Dukcapil Menyapa Masyarakat, Sabtu (17/7/2021).
"Harapan saya ujung akhirnya siapa pun penduduk yang dilayani Dukcapil semuanya suka cita, tersenyum lebar dan berbahagia karena dokumen kependudukannya selesai diurus dengan cepat dan mudah," kata Zudan.
Berbagai inovasi lainnya telah dilakukan oleh Disdukcapil Kabupaten Ende sejak dipimpin Lambertus di antaranya adalah pelayanan online dan sistem jemput bola dengan menggunakan mobil khusus. Dukcapil***
Komentar
Komentar di nonaktifkan.